Article Detail

Menyiram Tanaman Hias

Pada hari Jumat, 7 Februari 2020 lalu, kami menyiram tanaman hias yang kami bawa dari rumah, supaya tanamannya tetap berbunga dan lebih indah. Senangnya kami melihat dedaunan hijau dan bunga-bunga yang cantik nan indah. Kami sirami dengan air perlahan-lahan, dan wah ..  indahnya tanaman hias kami. Terima kasih Tuhan atas ciptaanMu yang indah ini, tanaman hias yang penuh dengan keindahan bunga berwarna-warni. 

Ibu Guru membantu kami mengambilkan air didalam "gembor" atau benda kecil berwarna hijau terbuat dari plastik, yang mempermudah kami memandikan tanaman hias ini, karena "gembor"nya bagi kami berat, Ibu Guru juga membantu kami memegang "gembor" untuk menyiram tanamannya. Kami senang sekali melihat tanaman hias kami kembali segar, dan kembali tumbuh kuncup bunganya. 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment